Bom di beberapa kota Irak tewaskan sedikitnya 38 orang

Bom di Kirkuk, Irak utara, 20 Maret 2012.

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Bom mobil di Kirkuk, Irak utara, menewaskan tujuh orang dan puluhan lainnya cedera.

Rangkaian ledakan bom di beberapa kota di Irak menyebabkan sedikitnya 38 orang tewas dan lebih dari 180 lainnya cedera.

Serangan terburuk terjadi di kota Karbala, yang mayoritas penduduknya merupakan umat Syiah. Di kota itu dua bom mobil meledak menyebabkan 13 orang tewas.

Bom lainnya menyerang Kirkuk, Irak utara, dengan korban jiwa tujuh orang dan sekitar 50 cedera. Seorang dokter di rumah sakit di Kirkuk menjelaskan bahwa kondisi sebagian korban amat buruk.

"Kami juga menerima potongan tubuh namun tidak tahu dari orang yang mana," kata Mohammed Abdullah kepada kantor berita AFP.

Sedangkan di ibukota Baghdad, bom meledak di dekat kantor Kementrian Luar Negeri. Tidak ada korban jiwa di Baghdad namun enam orang luka-luka.

Kawasan Hila di sebelah selatan ibukota Baghdad juga dihantam bom dengan sedikitnya dua korban jiwa dan belasan cedera.

Rangkaian serangan ini terjadi sepekan menjelang pertemuan puncak Liga Arab yang akan berlangsung di Baghdad pada 27-29 Maret.

Secara umum tingkat kekerasan di Irak menurun dibanding masa puncak tahun 2006 dan 2007 namun masih saja terjadi serangkaian serangan yang mematikan.